Media Sosial Ditjen Pendidikan Vokasi Raih The Best of Government Social Media pada Ajang SPS Award 2023

Media Sosial Ditjen Pendidikan Vokasi Raih The Best of Government Social Media pada Ajang SPS Award 2023


Jakarta, Ditjen Diksi - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Vokasi meraih The Best of Government Social Media, Silver Winner dalam ajang SPS Awards 2023 yang digelar di Jakarta, Senin (20-03-2023). Penghargaan tersebut diberikan atas kreativitas Ditjen Pendidikan Vokasi dalam mengelola media sosial.


Penghargaan diterima langsung oleh Koordinator Bidang Kerja Sama dan Humas, Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Cecep Somantri, pada malam penghargaan The 14th Serikat Perusahaan Pers (SPS) Awards 2023. Media sosial Ditjen Pendidikan Vokasi menjadi pemenang untuk Kategori Media Sosial Terbaik Subkategori Media Sosial Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah. 



Cecep Somantri yang hadir mewakili Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi tersebut mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh SPS. Menurut Cecep, sebagai direktorat jenderal baru di lingkup Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Ditjen Pendidikan Vokasi terus berupaya untuk terus membangun public awareness tentang pendidikan vokasi melalui konten-konten media sosial agar semakin mudah menjangkau seluruh lapisan masyarakat. 


Di kesempatan terpisah, Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Saryadi, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang selalu mendukung dan memberikan masukan kepada Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi dalam pengelolaan konten-konten media sosial. 


“Anugerah ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus melakukan terobosan dan meningkatkan kreativitas dalam menyajikan informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat melalui semua kanal-kanal media informasi yang kami miliki,” kata Saryadi.


Ajang SPS Awards 2023 sendiri merupakan puncak apresiasi bagi para pegiat media. Mengusung tema besar “Kolaborasi dan Inovasi untuk Kemandirian Pers Indonesia”, perhelatan SPS Awards 2023 menegaskan semangat dari para pejuang industri pers dalam mengarungi dinamika perkembangan zaman yang penuh ketidakpastian. Semangat untuk senantiasa berkolaborasi, semangat untuk terus berinovasi. Semua itu demi menjaga marwah dan menjaga kemandirian agar pers dapat terus menjalankan peran sebagai bagian dari pilar demokrasi. 



Tahun ini gelaran SPS Awards diikuti oleh 542 karya yang dikompetisikan ke dalam lima kategori, yakni Indonesia Print Media Awards (IPMA), Inhouse Magazine Awards (InMA), Indonesia Student Media Awards (ISPRIMA), Indonesia Young Readers Awards (IYRA), serta Indonesia Digital Media Awards (IDMA). Penyaringan dan penjurian dilakukan sepanjang kurang lebih tiga bulan oleh panitia dan dewan juri.


Dewan Juri SPS Awards 2023 terdiri atas Ahmad Djauhar (Jurnalis Senior), Pung Purwanto (Direktur Pemberitaan MNC Koran Sindo), Oscar Motulloh (Kurator dan Pewarta Foto Independen), Danu Kusworo (Redaktur Foto Harian Kompas), Mas Sulistyo (Creative Director DM ID), Ika Sastrosoebroto (Founder and CEO Prominent PR), dan Jojo S Nugroho (Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Public Relations Indonesia (APPRI)). 


Salah satu dewan juri dalam SPS Award 2023, Pung Purwanto, mengatakan bahwa semua kontestan yang masuk pada kompetisi kali sangat menarik. “Mereka mengikuti perkembangan zaman,” ujar Pung. 


Pada kesempatan tersebut, Pung yang merupakan Direktur Pemberitaan MNC Koran Sindo juga memberi masukan agar media terus berinovasi, baik dari sisi konten maupun perwajahan. 


Dewan juru lainnya, Jojo S. Nugroho, mengatakan bahwa data dan angka sangatlah penting dalam menghadirkan informasi yang baik dan menarik. “Beberapa media mengolah data dan angka menjadi info grafis. Bahkan ada yang divisualisasikan dalam bentuk komik yang ada story-nya. Itu sangat menarik,” kata Jojo. 


Selain Ditjen Pendidikan Vokasi, Kemendibudristek juga meraih penghargaan The Best of E–Magazine Government, Bronze Winner, Kategori Inhouse E–Magazine Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah Terbaik. Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi juga memperoleh The Best of Government Website, Bronze Winner, Kategori Website Terbaik Subkategori Kementerian, Lembaga, dan Pemerintah Daerah. (Nan/Cecep Somantri)