IP Corner Perguruan Tinggi Pertama di Kalimantan Selatan, Politala Terima Penghargaan dari Kemenkumham

IP Corner Perguruan Tinggi Pertama di Kalimantan Selatan, Politala Terima Penghargaan dari Kemenkumham

Tanah Laut, Ditjen Vokasi – Politeknik Negeri Tanah Laut, Kalimantan Selatan mendapatkan penghargaan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) atas keberhasilannya dalam pembentukan Intellectual Property (IP) Corner pertama pada lingkup perguruan tinggi di wilayah Kalimantan Selatan.


Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Kalimantan Selatan, Taufiqurrakhman, kepada Direktur Politala, Mufrida Zein, pada acara Intellectual Property Clinic 2024 yang dilaksanakan oleh Kemenkumham Kanwil Kalimantan Selatan pada Kamis (19-06-2024).


Pendirian IP Corner di lingkungan kampus Politala bertujuan untuk memberikan pemahaman dan bantuan teknis terkait hak kekayaan intelektual kepada mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum. Inisiatif ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya perlindungan hak kekayaan intelektual dan mendorong inovasi serta kreativitas di kalangan akademisi dan masyarakat.


IP Corner di Politala menyediakan berbagai layanan, termasuk konsultasi hak cipta, paten, merek dagang, dan desain industri. Direktur Mufrida berharap, kehadiran IP Corner tersebut dapat menjadi pusat informasi dan layanan yang bermanfaat bagi masyarakat, mahasiswa, dan peneliti dalam mengelola hak kekayaan intelektual masing-masing. 


Pendirian IP Corner ini menjadi salah satu bentuk komitmen dari Politala untuk mendukung inovasi dan perlindungan kekayaan intelektual di Kalimantan Selatan sehingga akan lebih banyak lagi produk lokal yang mendapatkan perlindungan geografis.


“Ini bentuk peran aktif kami dalam mendukung dan melindungi hak kekayaan intelektual. Semoga langkah ini dapat menginspirasi dan bermanfaat dalam melindungi karya-karya anak bangsa,” ucap Mufrida. 

Sementara itu, Taufiqurrakhman menyampaikan bahwa penghargaan tersebut diberikan kepada kabupaten/kota dan perguruan tinggi yang telah berpartisipasi dalam mendukung perkembangan layanan dan pembentukan kekayaan intelektual di Kalimantan Selatan. 


Kehadiran IP Corner di Politala ini diharapkan tidak hanya bermanfaat bagi lingkungan akademis, tetapi juga bagi masyarakat luas. Dengan demikian, inovasi dan kreativitas di Kalimantan Selatan dapat berkembang dengan lebih baik dan terlindungi dengan semestinya.



“Penghargaan ini adalah amanah besar yang kami harapkan pihak penerima terus mendukung program berkelanjutan dalam meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang pentingnya kekayaan intelektual pada kehidupan masa kini dan masa yang akan datang,” ucap Taufiqurrahman. (Politala/Aya/Cecep)