Resmi Dibuka, ‘V Factor Indonesia’ Akan Sajikan Prestasi Vokasi ala Milenial

Jakarta, Ditjen Diksi – Event V-Factor Indonesia resmi dibuka pada Senin (16/11) di Sheraton Grand, Jakarta, oleh Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Wikan Sakarinto. Hajatan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi yang rencananya berlangsung hingga 22 November ini akan menghadirkan total 31 hasil karya dari perwakilan satuan pendidikan vokasi Tanah Air yang terdiri atas 16 sekolah menengah kejuruan (SMK), 8 lembaga kursus dan pelatihan (LKP), dan 7 perguruan tinggi vokasi (PTV). Pada pembukaan gelaran tersebut, turut hadir Sekretaris Direktorat Pendidikan Vokasi Henry Tambunan, Dirertur PTV dan Profesi Benny Bandanadjaya, serta Direktur Lembaga Kursus dan Pelatihan Wartanto.

Dirjen Wikan menegaskan, acara V-Factor Indonesia merupakan “faktor X”-nya vokasi yang bermakna “prestasi”, namun bukan untuk dilombakan. “Karena kita ingin mempromosikan vokasi se-Indonesia, makanya kita mengemas konsep milenial melalui penyajian X Factor Indonesia. Ini bukan kompetisi, tapi show,” terangnya.

Karenanya, dalam ajang penyajian prestasi tersebut juga akan melibatkan masyarakat untuk menilai. “Karena ajang ini merupakan show dengan target milenial, maka harus ada story line untuk ditampilkan. Setiap prestasi yang bisa dipertunjukkan, di sinilah tempatnya,” terang alumni D-3 Teknik Mesin UGM ini

Wikan berharap, ketika hasil proses ajang ini ditampilkan di media sosial, maka akan lebih mudah dipahami oleh generasi milenial. Ditambah lagi, “Harapannya, sesi pertama di tahun ini akan menjadi inspirasi bagi sesi berikutnya di tahun mendatang. Karena, kita ingin memiliki sesi yang banyak layaknya ajang ‘X Factor’ ataupun ‘Indonesian Idol’,” tuturnya.

Tak hanya itu, dengan hadirnya para peserta yang terdiri atas para juara di bidangnya masing-masing ini, peserta didik pendidikan vokasi Tanah Air juga diharapkan tidak hanya menjadi tenaga kerja, melainkan dapat menjelma menjadi sosok pemimpin dan juga enterpreneur. “Semoga di sesi berikutnya lebih banyak lagi prestasi yang dapat dipertunjukkan, serta bidangnya lebih luas lagi,” pungkas Wikan. (Diksi/AP/GS)