Kenali Dulu Sebelum Membuat, Tiga Jenis Greenhouse yang Perlu Kamu Ketahui

Kenali Dulu Sebelum Membuat, Tiga Jenis Greenhouse yang Perlu Kamu Ketahui

Kayong Barat, Ditjen Vokasi – Saat ini kita hidup di zaman yang serba teknologi. Adanya teknologi memiliki nilai positif tersendiri karena dapat membantu manusia dalam menyelesaikan tugasnya. Ada berbagai jenis teknologi yang telah masuk ke kehidupan kita, salah satunya teknologi di bidang pertanian.


Pernahkah kalian mendengar istilah greenhouse? Greenhouse merupakan salah satu wujud teknologi pada bidang pertanian yang berbentuk bangunan yang diselubungi bahan bening atau tembus cahaya. Bahan bening atau tembus cahaya ini dapat meneruskan cahaya secara optimum untuk produksi dan melindungi tanaman dari kondisi iklim yang merugikan bagi pertumbuhan tanaman.


Greenhouse biasanya digunakan untuk membudidayakan jenis tanaman hortikultura, baik itu sayuran, buah-buahan, ataupun tanaman hias. Penggunaan greenhouse untuk pembudidayaan memiliki banyak manfaat, antara lain melindungi tanaman tertentu yang tidak bisa langsung terkena sinar matahari dan melindungi tanaman dari serangan hama.


Buat kalian yang berminat ingin membangun greenhouse perlu diketahui bahwa membangun sebuah greenhouse tidak dapat dilakukan dengan sembarang cara. Terdapat metode khusus dan berbagai cara yang harus dipahami. Sebelum mengetahui tentang metode dalam membangun greenhouse, kalian perlu mengetahui dulu tentang beberapa jenis greenhouse


Jenis greenhouse dibedakan berdasarkan material dominan yang digunakan. Pembedaan ini akan membawa kita pada perbedaan biaya pembangunan dan umur pakai greenhouse. Semakin kuat dan awet material yang digunakan, akan semakin besar biayanya tetapi umur greenhouse akan lebih lama. Kali ini, guru Jurusan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura, SMKN 1 Simpang Hilir, Kayong Barat, Sumatra Utara, Rumlah akan memberikan informasi terkait tiga jenis greenhouse yang bisa menjadi pilihan kalian dalam membangun sebuah greenhouse.


  1. Greenhouse Bambu 

Greenhouse jenis ini umumnya dipakai sebagai greenhouse produksi. Greenhouse bambu secara umum adalah jenis greenhouse yang banyak dipakai oleh kalangan petani kita sebagai sarana produk. Greenhouse jenis ini juga tergolong paling murah dari segi biaya pembuatannya. Greenhouse bambu ini menjadi pilihan dengan biaya menengah ke bawah dengan berbagai material yang digunakan bisa dibilang ramah di kantong atau bahkan dapat ditemui di lingkungan sekitar tempat tinggal.

 

“Kelemahan dari greenhouse bambu terletak di umurnya yang relatif lebih pendek dan materialnya juga dapat menjadi media timbulnya hama,” ucap Rumlah.


  1. Greenhouse Kayu

Jenis greenhouse kayu memiliki kualitas yang lebih baik dari greenhouse bambu. Kayu yang dapat digunakan sebagai material adalah kayu yang tahan air seperti ulin dan bengkirai. Tentu saja perbedaan material yang digunakan ini berpengaruh pada usia greenhouse.


Kondisi sanitasi greenhouse kayu jauh lebih baik daripada greenhouse bambu. Beberapa jenis greenhouse kayu, pada bagian dinding bawah dibuat dari pasangan bata yang diplester. Jenis greenhouse ini bahan atapnya cukup lebih bervariasi, yaitu dengan plastik, polikarbonat, PVC, ataupun kaca.


  1. Greenhouse Besi

Jika membicarakan segi umur pakai dan kualitas, maka yang terbaik adalah greenhouse besi, terlebih besi yang telah diberi perlakuan hot dipped galvanis. Metode ini adalah pemberian lapisan (coating) melalui proses pencelupan ke dalam cairan atau lelehan seng (Zn) dengan tujuan untuk meningkatkan ketahanan terhadap korosi.


Greenhouse yang berbahan dasar besi memiliki struktur yang kuat dan kompleks. Dengan struktur yang kuat, maka berbagai jenis tambahan peralatan mikrokontrol pengatur dan pembaca kondisi lingkungan dapat dipasangkan sehingga dapat digunakan secara optimal.


Itu dia tiga jenis greenhouse berdasarkan material pembuatannya yang bisa kalian jadikan acuan dalam membuat greenhouse. Kalian bisa memilih jenis mana yang paling cocok dengan kebutuhan dan tentunya dengan dana yang disediakan, ya. (Aya/Cecep)