Gramedia-Politap Luncurkan Perpustakaan Digital
Ketapang, Ditjen Vokasi - Di era yang serba digital, Politeknik Negeri Ketapang (Politap) menggandeng PT Gramedia Asri Media luncurkan perpustakaan berbasis digital beberapa waktu yang lalu. Perpusatakaan digital tersebut diinisiasi keduanya guna memudahkan akses literasi bagi masyarakat, khususnya mahasiswa Politap.
Dikatakan oleh Direktur Politeknik Negeri Ketapang, Endang Kusmana, era industri 4.0 yang banyak melahirkan teknologi baru serta tingginya pengguna ponsel pintar (smartphone) ditangkapnya dengan baik melalui realisasi perpustakaan digital. “Masyarakat kini memiliki kebiasaan melihat smartphone dalam jangka waktu yang cukup lama, yakni 5,5 jam per hari. Untuk itu, kultur baru yang terbentuk perlu diberikan asupan konten yang positif dan mencerdaskan melalui platform membaca buku digital,” ujarnya.
Bersamaan dengan hal itu, Endang juga menyampaikan, lahirnya perpustakaan digital Politap tersebut guna membuka dan memperluas pengetahuan dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).
“Buku adalah jendela dunia. Maka dari itu, perpustakaan digital lahir guna membuka dan memperluas pengetahuan untuk melahirkan SDM. Selain itu, selaras dengan tujuan bangsa untuk mencerdaskan kehidupan bangsa melalui membaca,” tutur Endang.
Senada dengan Endang, Kepala UPT Perpustakaan Politap, Nelly Kumila, mengatakan bahwa dengan hadirnya perpustakaan digital Politap tentunya dapat memudahkan seluruh civitas academica Politap membaca buku melalui ponsel pintar. “Perpustakaan digital ini mempermudah akses literasi. Mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan, dan mitra Politap tentu dapat membaca buku hanya dengan menggunakan smartphone masing-masing. Caranya pun mudah, tinggal melakukan registrasi saja,” ungkapnya.
Nelly menambahkan, usai melakukan registrasi, anggota perpustakaan digital akan disuguhkan dengan ribuan buku yang tersedia yang dapat dibaca, termasuk buku-buku kekinian khas Gramedia Group.
Asisten Manager Whosale Gramedia Kompas Group, Andyka Yuni Prabowo, menyampaikan apresiasinya terhadap manajemen Politap yang bersama-sama mewujudkan perpustakaan digital. “Hal itu juga merupakan salah satu upaya melindungi alam karena mendukung paperless,” ujarnya.
Andyka berharap, program perpustakaan digital tersebut dapat membantu pemerintah dalam mewujudkan smart city di bidang pendidikan dan budaya melalui platform e-Perpus yang memfasilitasi para anggota untuk membaca dan meminjam buku. (Diksi/Tan/AP)