Direktorat Mitras DUDI Umumkan Peserta Oracle Academy Virtual Training

Jakarta, Ditjen Vokasi--Direktorat Kemitraan Dunia Usaha dan Dunia Industri (Dit. Mitras DUDI) menerbitkan pengumuman terkait peserta Oracle Academy Virtual Training. Pengumuman tersebut berdasarkam surat Nomor 58/D4/OT/2020 tanggal 9 April 2020 tentang penawaran  Oracle Training Virtual, kerja sama Kemendikbud dengan Oracle Academy.

Dalam kerja sama tersebut, pihak Oracle Academy menawarkan kesempatan bagi guru kejuruan Kompetensi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak, Multimedia, dan guru mata pelajaran Simulasi Digital untuk mengikuti pelatihan Java Fundamentals, Java Foundations, dan Database Foundation secara virtual pada tanggal 18 s.d 29 Mei 2020. Pelatihan diliburkan pada tanggal 24 s.d 25 Mei 2020 dikarenakan bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri.

Pelatihan virtual ini akan diselenggarakan untuk memenuhi standar pembelajaran virtual 20 jam dan setiap hari pembelajaran dilaksanakan selama 2 jam.

Pelatihan tersebut nantinya akan dibagi ke dalam 3 kelas yaitu: peserta Oracle Academy Virtual Training Program Java Fundamentals;  peserta Oracle Academy Virtual Training Program Java Foundations (Sertifikasi OCJA); dan peserta Oracle Academy Virtual Training Program Database Foundations (Sertifikati OCJA). Antusiasme untuk mengikuti pelatihan ini cukup tinggi, hal ini terbukti dari jumlah pendaftar yang cukup besar. Peserta yang telah lulus seleksi akan menempati kelas dengan kuota sebanyak 25 orang untuk masing-masing kelas. (Misi/AS)